Daftar Peserta Seleksi Tahap 2 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 Provinsi Aceh
Daftar Peserta Seleksi Tahap 2 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 Provinsi Aceh
CecepGaos.Com - Halo, Sahabat Edukasi! Selamat datang kembali di blog sederhana CecepGaos.Com, media informasi pendidikan terbaru.
Kali ini, CecepGaos.Com akan berbagi informasi tentang Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.Sebelumnya, perlu disampaikan bahwa tujuan blog CecepGaos.Com membagikan informasi ini adalah agar informasi tentang Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 dapat tersebar lebih luas dan diketahui oleh sebanyak-banyaknya guru atau pendidik di seluruh Indonesia.
Dikutip dari laman https://sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id/, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (22/12/2020) merilis Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 melalui surat Nomor 6755/B.B2/GT/2020 tertanggal 22 Desember 2020 tentang Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2.
Surat tersebut ditujukan kepada:
- Kepala Dinas Pendidikan Provinsi
- Kepala Dinas Pendidikan Kab/Kota
- Ketua Penyelenggara Pendidikan oleh Masyarakat
Dalam rilis tersebut disebutkan bahwa menindaklanjuti surat nomor 4704/B.B3/GT/2020 tanggal 15 Oktober 2020 perihal Rekrutmen Calon Peserta dan Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Tahun 2021 untuk Angkatan 2, 3 dan 4, dengan ini diinformasikan bahwa telah dilakukan
proses seleksi tahap 1 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan
2. Pendaftar calon Pengajar Praktik yang diterima melalui laman pendaftaran sejumlah
9.353 orang.
Baca Juga
- Daftar Peserta Seleksi Tahap 2 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 Provinsi Banten
- Daftar Peserta Seleksi Tahap 2 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 Provinsi Jambi
- Daftar Peserta Seleksi Tahap 2 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 Provinsi Gorontalo
Lebih lanjut disebutkan bahwa Berkenaan dengan proses seleksi tersebut, dengan hormat kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut.
- Calon pengajar praktik PGP Angkatan 2 yang memenuhi persyaratan kelengkapan CV dan esai melalui proses verifikasi dan validasi (verval) berjumlah 2.121 orang.
- Calon pengajar praktik PGP yang dinyatakan lolos tahap 1 berjumlah 1.603 orang (daftar terlampir) dan yang bersangkutan berhak untuk mengikuti seleksi tahap 2. Proses seleksi tahap 2 meliputi simulasi mengajar dan wawancara.
- Sebelum melakukan simulasi mengajar peserta diwajibkan menyusun RPP dan mengunggahnya pada portal Guru Berbagi https://guruberbagi.kemdikbud.go.id/ pada rentang waktu tanggal 23 Desember 2020 pukul 08.00 s.d. 31 Desember 2020 pukul 12.00. Rambu-rambu penyusunan RPP, petunjuk simulasi mengajar, dan petunjuk pelaksanaan wawancara dapat dilihat pada lampiran atau dapat dilihat pada portal sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id.
- Seleksi simulasi mengajar dan wawancara akan dilaksanakan secara daring (online) mulai tanggal 5 Januari 2021 sampai dengan 25 Januari 2021. Jadwal simulasi mengajar dan wawancara akan diinformasikan melalui surat elektronik dan dashboard aplikasi guru penggerak. Jadwal simulasi mengajar dan wawancara untuk masing-masing calon pengajar praktik PGP tidak dapat diubah.
Berikut ini Daftar Peserta Seleksi Tahap 2 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Provinsi Aceh.
Daftar Peserta Seleksi Tahap 2 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Provinsi Aceh dapat diunduh (download) DI SINI.
Demikianlah informasi tentang Daftar Peserta Seleksi Tahap 2 Calon Pengajar Praktik Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 2 Provinsi Aceh Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Semoga bermanfaat.
Sumber: https://sekolah.penggerak.kemdikbud.go.id/gurupenggerak/unduhan/